Program “Wakaf Menyambung Silaturahim, Membangun Harapan” merupakan program wakaf khusus untuk pembangunan jembatan-jembatan di daerah terpencil.
Wakaf jembatan ini dipergunakan untuk akses anak sekolah dan
Masyarakat di daerah-daerah terpencil. Seperti yang kita ketahui bahwa
di beberapa daerah terpencil banyak anak-anak kita yang harus melintasi
sungai terlebih dahulu untuk menuju sekolah. Untuk program jembatan yang
akan saat ini sedang dilaksanakan yaitu di daerah Wanasari Kecamatan
Naringgul Kab. Cianjur.
Kenapa harus Jembatan Naringgul ?
- Karena jembatan ini berdampak langsung ke 11 desa. Sungai Cipendak di desa Naringgul ini memisahkan 11 Desa tertinggal dengan pusat kecamatan Naringgul, yaitu Desa Balegede, Cinerang, Malati, Margasari, Mekarsari, Naringgul, Sukabakti, Sukamulya, Wanasari, Wangunjaya, Wangunsari.
- Sekolah SD , SMP dan SMA berada di pusat kecamatan Naringgul. Ironisnya sampai pernah ketika Jembatan ini roboh, anak – anak sekolah yang hendak menuntut ilmu, menginap berhari–hari di sekolah karena takut hanyut di atas derasnya sungai Cipendak.
- Demikian halnya dengan pusat ekonomi. Warga 11 desa ini harus berputar melalui jalan desa (yang belum diaspal) untuk menjual hasil pertanian yaitu beras, Gula dan jagung ke pusat kota. Dari 2 jam menjadi 10 menit. Dari ojeg Rp 50rb jadi Rp 10rb (setelah ada jembatan, InsyaaAllah). Bahkan sudah sering warga yang mengalami patah tulang karena memaksakan diri melintas membawa kendaraan bermotor untuk menjual hasil pertaniannya, dan terperosok jatuh terseret derasnya sungai diakibatkan sudah Lapuknya Jembatan Gantung Naringgul. www.rumahwakaf.com
PETA LOKASI JEMBATAN GANTUNG NARINGGUL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar